Jumat, 25 Oktober 24

PSSI Tidak Terbuka dan Tak Punya Prestasi

PSSI Tidak Terbuka dan Tak Punya Prestasi

Jakarta, Obsessionnews – Terkait tidak maju dan semakin jeleknya prestasi persepakbolaan di Indonesia, Wakil Ketua Komisi X DPR RI, HM Ridwan Hisjam, menilai ada dua permasalahan penting di PSSI, yakni prestasi dan keterbukaan.

“Prestasi PSSI mulai saya cilik sampai sekarang ini nggak ada itu. Kalau prestasi ya sudahlah kita serahkan saja, tapi yang kedua ini masalah keterbukaan yang harus dibicarakan lagi,” ungkap Ridwan dalam diskusi Forum Aktual bertema “Mau Dibawa Kemana Sepakbola Indonesia” di Warung Komando, Jakarta, Minggu (1/2/2015).

Terutama, tegas Ridwan, adalah keterbukaan dalam masalah keuangan. “Pak Jamal ya buka aja, kalau untung bilang untung, selama ini nggak ada keterbukaan. Kita dorong sport industry, cabang olahraga mana saja yang bisa menghasilkan uang, tapi yang ada prestasinya,” sindir Ridwan.

Seperti diketahui, Komisi X DPR dan Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) akan mendorong industri olahraga di Indonesia untuk bisa dijadikan bisnis yang menguntungkan.

Dalam kesempatan yang sama,  Executive Commite PSSI Djamal Aziz mengatakan  bahwa prestasi memang menjadi tolak ukur perkembangan sebuah olah raga seperti sepakbola. Namun, itu tidak mudah dalam meraihnya.

“Jadi kalau mau dibawa kemana sepakbola ini, yang pasti dibawa untuk keprestasi, tetapi itu tidak mudah, renking kita di FIFA menempati posisi 172 dari sebelumnya di rengking 157 dan sempat diperingkat 159,” kata Djamal.

Apalagi, sejak kisruh dua tahun lalu yang membuat dualisme federasi itu membuat rengking sepak bola Indonesia di FIFA ‘terjun bebas’. Maka dari itu, PSSI ingin mengembalikan prestasi sepakbola Indonesia ke peringkat 130 sebagai salah satu prestasi. (Herdianto)

Related posts