Minggu, 8 September 24

Presiden Jokowi Lantik Keponakan Prabowo Jadi Wamen, Dampingi Sri Mulyani

Presiden Jokowi Lantik Keponakan Prabowo Jadi Wamen, Dampingi Sri Mulyani
* Bendahara Umum Partai Gerindra Thomas Djiwandono (ketiga kiri) menyapa wartawan sebelum dilantik Presiden Joko Widodo sebagai Wakil Menteri Keuangan II di Istana Negara, Jakarta, Kamis (18/7/2024). (ANTARA/Yashinta Difa)

Obsessionnews.com – Presiden Joko Widodo (Jokowi) melantik resmi melantik keponakan Menhan Prabowo Subianto yang juga Bendahara Umum Partai Gerindra Thomas (Tommy) Djiwandono sebagai Wakil Menteri Keuangan (Wamenkeu) II di Istana Negara, Jakarta, Kamis (18/7). Tommy bakal membantu Menkeu Sri Mulyani hingga berakhirnya Kabinet Indonesia Maju.

Thomas dilantik bersama eks ajudan Prabowo yaitu Sudaryono sebagai Wamentan dan Yuliot Tanjung sebagai Wamen Investasi. Presiden Jokowi memandu ketiganya untuk mengucapkan sumpah jabatan. Tidak diketahui alasan Jokowi mengangkat tiga wamen pada pengujung sisa masa jabatan.

Baca juga: Jokowi Bakal Lantik Tiga Wamen, Termasuk Keponakan Prabowo

“Demi Allah, saya bersumpah/Demi Tuhan saya berjanji, bahwa saya akan setia kepada Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 serta akan menjalankan segala peraturan perundang-undangan dengan selurus-lurusnya demi dharma bakti saya kepada bangsa dan negara,” kata Tommy mengucap sumpah jabatan, dipandu Jokowi.

Dalam sumpahnya, ketiga wamen baru bakal menjalankan tugas jabatan, menjunjung tinggi etika jabatan, serta bekerja dengan sebaik-baiknya dengan penuh rasa tanggung jawab.

Sementara Tommy merupakan anak pertama dari pasangan Soedradjad Djiwandono dan Biantiningsih Miderawati. Ayahnya adalah mantan Gubernur Bank Indonesia yang kini mengajar di Nanyang Technological University, Singapura, sedangkan ibunda Bianti kakak kandung Prabowo.

Tommy memperoleh gelar sarjana S1 setelah merampungkan studi bidang sejarah di Haverford Colloge, Pennsylvania, Amerika Serikat (AS). Selanjutnya melanjutkan studi master di bidang International Relations and International Economics di Johns Hopkins University School of Advanced International Studies, Washington, AS.

Pada 2006, Tommy menjabat Deputy CEO Arsari Group, perusahaan milik pamannya yang lain yakni, Hashim Djojohadikusumo. (Antara/Erwin)

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.