Selasa, 7 Mei 24

Pimpinan KPK: Tidak ada Korupsi di Sumber Waras

Pimpinan KPK: Tidak ada Korupsi di Sumber Waras
* Agus Rahardjo.

Jakarta, Obsessionnews.com – Di depan para anggota Komisi III DPR RI, Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Agus Rahardjo menegaskan, tidak ada kasus korupsi dalam pembelian lahan Rumah Sakit Sumber Waras oleh Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.

“Dari hasil penyidikan yang sudah kami lakukan, disimpulkan tidak ada perbuatan melawan hukum,” kata Agus saat menggelar rapat dengan Komisi III DPR, Selasa (14/6/2016).

Bahkan Agus menyampaikan, KPK sudah memanggil para ahli di bidangnya untuk ikut membantu menyelidiki dugaan adanya kerugian negara dalam pembelian rumah sakit tersebut, seperti hasil yang pernah disampaikan oleh Badan Pemeriksa Keuangan (BPK).

“Dari pendapat ahli tidak seperti itu (audit BPK). MAPI ada selisih, tapi tidak sebesar itu. Ahli ada yang berpendapat terkait NJOP itu harga bagus,” papar Agus.

BPK sebelumnya menyebut adanya perbedaan harga lahan yang mengindikasikan kerugian negara Rp 191 miliar. Temuan ini sempat membuat perseteruan antara BPK dengan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok.

KPK juga sudah pernah memanggil Ahok untuk dimintai keterangan. Selanjutnya Agus mengatakan, KPK mengagendakan untuk melakukan pertemuan dengan BPK guna membahas persoalan ini.‎ “Rencananya setelah lebaran,” jelasnya. (Albar, @aal_albar)

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.