Sabtu, 21 September 24

PDIP Gabung Pemerintahan Prabowo, Puan: Kenapa Tidak?

PDIP Gabung Pemerintahan Prabowo, Puan: Kenapa Tidak?
* Ketua DPP PDIP Puan Maharani saat memberikan keterangan kepada awak media di kawasan Karet Tengsin, Jakarta, Sabtu (21/9/2024). (Antara)

Obsessionnews.com – Ketua DPP PDI Perjuangan (PDIP) Puan Maharani menyebut terbuka kemungkinan partainya bergabung dalam pemerintahan PRabowo Subianto. Dia menyebut, pertemuan Prabowo dengan Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri membuka peluang tersebut.

Menurut Puan, dalam politik semua kemungkinan bisa terjadi. Begitu pula dengan peluang bergabungnya PDIP sekalipun dikritisi banyak pihak karena menilai pentingnya keberadaan oposisi di parlemen.

Baca juga: Dibanding Mudarat, Pertemuan Prabowo-Megawati Banyak Manfaatnya

“Semuanya tidak ada yang tidak mungkin. Mungkin saja,” kata Puan saat ditemui awak media di kawasan Karet Tengsin, Jakarta, Sabtu (21/9).

Meski begitu, dia menjelaskan kemungkinan PDIP akan bergabung ke pemerintahan Prabowo-Gibran akan diketahui usai pertemuan Prabowo-Megawati. “Nanti baru diketahui setelah pertemuan,” ujarnya.

Baca jugaGabung Pemerintahan Prabowo-Gibran Bukan Agenda PDIP

Dirinya optimistis Prabowo-Mega bakal bertemu dalam dekat. Namun dia tidak bisa memastikan kapan pastinya keduanya bakal bertemu.

Mega diketahui sedang berada di Uzbekistan, sementara Prabowo sedang di Filipina melanjutkan kunjungan ke negara-negara ASEAN. Puan menyebut, pertemuan dilakukan sebelum pelantikan presiden terpilih 20 Oktober 2024.

Baca juga: Bertemu 1 Jam, SBY-Prabowo Tidak Bahas Jatah Menteri

“Tanggalnya kan menunggu waktu yang tepat. Pelantikannya masih tanggal 22 Oktober,” ujarnya.

Ketua DPR RI itu juga menjelaskan pertemuan Prabowo-Megawati untuk bersilaturahmi dan bersinergi membangun bangsa dan negara.

Selain itu, dia juga menepis isu Prabowo-Megawati akan bertemu usai pelantikan. “Kata siapa? Info dari mana?” tanya Puan. (Antara/Erwin)

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.