Rabu, 17 April 24

Mudahkan Pemudik, BNI TapCash Siap Digunakan di Lebih 100 Gerbang Tol

Mudahkan Pemudik, BNI TapCash Siap Digunakan di Lebih 100 Gerbang Tol

Jakarta, Obsessionnews.com – Untuk mempermudah kelacancaran perjalanan para pemudik yang melalui jalan tol, BNI TapCash siap digunakan di lebih dari 100 gerbang tol atau sekitar 700 gardu pembayaran tol.

Tol-tol yang dilalui para pemudik tersebut adalah jalur tol Cikarang – Palimanan, Cikarang – Purbaleunyi, Palimanan – Purbaleunyi, dan jalur tol Palimanan – Brebes Timur.

“Sebelum memasuki jalur mudik, para pemudik dari Jakarta dan sekitarnya juga dapat menikmati mudahnya bertransaksi di gerbang tol dalam kota. Jalur-jalur tol dalam kota yang sudah dapat menerima transaksi menggunakan BNI TapCash adalah jalur tol Lingkar Luar Jakarta, jalur tol Meruya Ulujami, jalur tol Jakarta – Tangerang, dan jalur tol Lingkar Luar Bogor atau Bogor Ring Road sebanyak 1 gerbang tol,” ujar Direktur Utama BNI Achmad Baiquni beserta jajaran Direksi BNI, usai melepas mudik bareng Bank BNI, bersama Menteri BUMN, Rini Soemarno, di Parkir Timur Senayan, Jakarta, Jumat (1/7/2016), seperti dilansir BUMN.go.id.

baca juga:

BUMN Berangkatkan 78.000 Lebih Pemudik

CSR BNI Untuk Indonesia Pintar

Panglima TNI Ceramahi Bos Bank BNI

BNI TapCash juga dapat digunakan gerbang tol Jagorawi, serta gerbang tol Jakarta – Cikarang.

Sedangkan Direktur Konsumer Banking BNI Anggoro Eko Cahyo, menambahkan, kartu BNI TapCash merupakan kartu uang elektronik BNI yang dapat diisi ulang dan dapat dipindahtangankan.

Varian TapCash diantaranya adalah TapCash Generik Batik, TapCash Transportasi, TapCash Tematik Sport, TapCash Tematik Music, TapCash Tematik Tol dan masih banyak seri TapCash lainnya.

Sejak diluncurkan pada tahun 2014, saat ini jumlah Kartu TapCash BNI yang telah tersebar sebanyak lebih dari 400 ribu kartu. Saat ini, Kartu BNI TapCash dapat diperoleh di Kantor Cabang BNI dan channel-channel penjualan lainnya yang telah bekerjasama dengan BNI. BNI TapCash ini memiliki manfaat yang menarik seperti Transaksi mudah dan cepat dalam hitungan detik, Terhindar dari uang palsu dan lecek, dan Praktis tanpa uang kembalian.

Untuk mengisi ulang (top up) BNI TapCash dapat dilakukan di BNI ATM berlogo TapCash, EDC Mini ATM yang berada di Cabang BNI, serta melalui BNI SMS Banking.

Kemudahan untuk para pemudik pun diberikan dengan memastikan akseptasi fitur-fitur lain yang dimiliki BNI TapCash. Antara lain tidak hanya dapat digunakan untuk mengakses tol, tetapi juga dapat digunakan untuk membeli tiket Bus TransJakarta, Kereta Commuter Jabodetabek, e-Parking Reska.

Juga bisa digunakan untuk naik kereta Bandara Kualanamu Medan, pembayaran di UGM Foodpark, Snowbay Waterpark, Alfamart Jabodetabek, Lawson Jabodetabek, Terminal Parkir Elektronik DKI Jakarta, serta Merchant lainnya berlogo TapCash.
Selain itu sampai dengan bulan Agustus 2016 akan berlangsung Promo SENYUM (SENin Yuk Menghemat) dimana pembayaran di TransJakarta dan Commuter Line menggunakan  BNI TapCash  akan hemat Rp 700. @reza_indrayana

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.