Jumat, 19 April 24

Film 25 Hari di Eropa Terinspirasi Anies Baswedan

Film 25 Hari di Eropa Terinspirasi Anies Baswedan
* Anies Baswedan bersama sutradara dan para pemain film Mencintai Indonesia Tanpa Syarat. (Foto: Sutanto/Obsession Media Group).

Jakarta, Obsessionnews.com – Penikmat film akan terhibur dengan karya terbaru sutradara Aditya Gumay yang berjudul “25 Hari di Eropa”.

Film yang menggambarkan tentang “Mencintai Indonesia Tanpa Syarat” diakui Aditya karena terinspirasi dari ucapan mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Anies Baswedan.

“Bagi kami Indonesia itu yang terindah dan tanpa syarat. Semangat itu terucap juga oleh Pak Anies dalam suatu pertemuan,” ucap Aditya Gumay dalam konferensi pers di kantor Obsession Media Grup (OMG) di Jalan Kedondong, Jakarta Selatan, Minggu (20/11/2016). Acara itu juga dihadiri Anies Baswedan.

“Satu kalimat yang menggugah perasaan saya,” ujar Aditya.

Pria yang telah meraih 6 Piala Vidia Festival Sinetron Indonesia pada periode 1994-1996 mengatakan, sejak berkenalan dengan sosok Anies, dirinya kerap sekali mengikuti kegiatan program di Kemendikbud.

“Saya dengar pidato pak Anies, yang diucapkannya begitu memotivasi,” tutur pemilik sanggar Ananda ini.

Film 25 Hari di Eropa berkisah tentang 15 remaja Indonesia melintasi 9 kota di 4 negara, yakni Belanda, Perancis, Swiss dan Jerman.

Ke-15 remaja tersebut dalam rangka memperkenalkan budaya Indonesia melalui tari, musik dan lagu.

Film ini dibintangi oleh para bintang remaja dari Sanggar Ananda, dan menampilkan aktor dan aktris kawakan Ferry Salim,  Atiek Kanker, Nungky Kusumastuti. (Popi Rahim)

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.