Senin, 6 Mei 24

Diduga Dianiaya Polisi, Putra Jeremy Thomas Ditetapkan Tersangka Kasus Narkoba

Jakarta, Obsessionnews.com –Bintang film Axel Matthew Thomas (19), putra aktor Jeremy Thoma, kini dirawat di Rumah Sakit Pondok Indah, Jakarta Selatan. Axel menderita luka hampir di seluruh tubuh. Terlihat pada bagian wajah, tangan, kaki dan punggung.

Menurut Jeremy, anaknya itu telah disergap, dipukuli hingga disekap oleh polisi. Sehingga pemain film Marmut Merah Jambu ini tengah mengalami trauma secara psikis. Karena ia ditodong dengan senjata dan diborgol.

Kejadian tersebut terjadi saat  delapan anggota polisi menangkap Axel di salah satu kamar hotel Kristal di Kemang, Jakarta Selatan, pada Sabtu (15/7/2017), sekitar pukul 19.30 hingga 22.30 WIB.

Berdasarkan pengakuan Axel, kira-kira  pukul 19.00 WIB ia mendapat telepon dari seorang temannya. Ia diminta datang ke hotel itu. Namun setibanya di hotel tersebut dirinya disergap oleh orang yang mengaku anggota Satuan Narkoba Polresta Bandara Soekarno-Hatta.

Axel juga dipaksa mengaku menggunakan narkoba. Tapi ia dilepaskan karena barang bukti berbentuk narkoba tidak ditemukan padanya.

Sementara Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Argo Yuwono di Mapolda Metro Jaya, Selasa (18/7) mengatakan bahwa Axel telah ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus narkotika.

“Axel telah ditetapkan sebagai tersangka,” ujar Argo kepada wartawan.

Argo menyampaikan kronologi penangkapan putra perancang busana Ina Thomas tersebut. Kata Agro, Pada Jumat (14/7) petugas Bea Cukai di Terminal 3  Bandara Soekarno-Hatta (Soetta) memberikan informasi bahwa ada penumpang dari Kuala Lumpur membawa 1.118 barang happy five yang dimasukkan ke dalam kotak panadol. Lalu  dari Polres Soetta datang untuk mengecek.

Kemudian satu orang berinisial JV berhasil diamankan. Dari keterangan JV, akhirnya polisi menangkap salah satu pemesan barang haram itu berinisial DRW.

Temuan polisi terdapat lima orang yang memesan happy five, termasuk Axel. Dari rekening JV ada transfer dari Axel sebesar Rp.1,5 juta.

Pihak polisi menjelaskan, jelang penangkapan Axel dan polisi terjadi perkelahian, karena Axel berniat untuk kabur.

Axel Matthew Thomas bersama keluarga. (Dok. instagram @axelmatthewthomas).

Sedangkan Jeremmy mengatakan anaknya takut dan berusaha untuk melarikan diri.

Jeremmy membantah Axel menggunakan narkoba. Jika polisi menemukan sejumlah transfer kepada penjual happy five ia tak menolaknya. Karena Axel suka berbelanja online seperti membeli baju dan sepatu.

Valerie Theresa Thomas yang merupakan adik kandung Axel turut mengungkapkan kesedihannya dalam akun instagram @valerieethomas. Ia tak dapat membayangkan jika hidup tanpa kakaknya itu.

My best friend. I will never know what life is without him,” tulis Valerie hari ini.

Pantauan Obsessionnews.com di Google Trends wilayah Indonesia pada Selasa (12/7/2017), hingga pukul 14.32 WIB berita tersebut menjadi peringkat tertinggi. (Popi)
Baca juga :

 

 

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.