Rabu, 24 April 24

Fahri Hamzah Nilai Jokowi dan JK Tidak Akur

Fahri Hamzah Nilai Jokowi dan JK Tidak Akur
* Wakil Ketua DPR RI Fahri Hamzah.

Jakarta, Obsessionnews.com – Wakil Ketua DPR RI Fahri Hamzah menilai ada ketidakkompakan antara Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) dalam menanggapi berbagai isu nasional, khususnya menyangkut demo 4 November nanti.

“Kelihatan Pak Jokowi makin enggak solid dengan Pak JK. Itu yang kita sayangkan. Padahal kita mau mereka solid,” kata Fahri di DPR, Rabu (2/11/2016).

Menurut Fahri hal ini terlihat dengan adanya aktivitas politik kedua pemimpin ini. Awalnya Presiden Jokowi mendatangi kediaman Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto di Hambalang Bogor. Keduanya bicara persoalan politik termasuk demo 4 November.

Beberapa hari kemudian, Presiden ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono menemui JK  untuk membicarakan persoalan yang sama. Bahkan SBY lebih dulu bertemu dengan Menkopolhukam Wiranto.

“Pola-pola simbolik seperti ini harusnya tuntas. Kalau kayak gini keliatan perkubuannya,” kata Fahri.

Politisi PKS ini menyebut pertemuan-pertemuan yang berbeda ini bisa dibaca secara politik bahwa mereka tidak kompak. Terlebih demo Ahok juga sangat mungkin ditunggangi kepentingan politik jelang Pilkada DKI. (Albar)

Related posts

Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.